Standar Operasional Survei Tim SolarKita Selama Pandemik COVID-19

Halo, Generasi Matahari! Menyikapi pandemik COVID-19 yang disebabkan oleh virus corona, SolarKita berkomitmen untuk tetap beroperasi secara normal dengan terus memperhatikan kesehatan seluruh tim SolarKita dan juga kesehatan teman-teman Generasi Matahari. Dengan ini, dalam kegiatan survei kami akan mewajibkan seluruh tim SolarKita untuk:

 

Berangkat ke lokasi dalam keadaan bersih

Rutin mencuci tangan dapat menjadi salah satu cara paling baik untuk melindungi diri dari virus corona. Kebiasaan ini dapat membantu membunuh kuman dan virus, termasuk virus corona. Dengan mencuci tangan selama minimal 20 detik, dapat dipastikan tangan bersih dari kuman maupun virus.

 

Selalu merawat dan menjaga kebersihan alat-alat kerja

Alat-alat kerja yang digunakan akan kami pastikan dulu kebersihannya. Virus corona diperkirakan dapat bertahan di permukaan benda selama beberapa jam hingga hari. Untuk itu  kami melakukan pembersihan rutin pada alat kerja dengan desinfektan sehingga alat-alat yang kami gunakan dapat selalu higienis.  

 

Memberi salam dengan cara bersedekap dan tidak bersentuhan secara langsung

Sesuai dengan anjuran untuk menghindari penyebaran virus, kami mewajibkan tim kami untuk tidak bersalaman langsung secara fisik dengan pelanggan. Tim kami akan memberi salam secara bersedekap dengan pelanggan dari jarak yang jauh.

 

Menjaga jarak selama percakapan sejauh 1-2 meter

Anjuran untuk menjaga jarak atau physical distancing sejauh 1-2 meter dalam pencegahan persebaran virus corona akan kami terapkan kepada seluruh tim survei SolarKita. 

 

Mencuci tangan sebelum meninggalkan lokasi kerja.

Mencuci tangan di tengah pandemik ini merupakan kewajiban untuk kita semua demi mengurangi penularan penyakit COVID-19. Untuk itu, kami mewajibkan tim kami untuk selalu mencuci tangan dan menjaga kebersihan diri baik sebelum maupun sesudah datang survei rumah pelanggan.

 

Menggunakan pelindung berupa masker dan sarung tangan selama proses survei

Penggunaan masker dapat menurunkan risiko penyebaran penyakit infeksi, termasuk infeksi virus Corona. TIm SolarKita diwajibkan menggunakan masker dengan baik dan benar. Selain itu, tim kami juga diwajibkan untuk memakai sarung tangan selama bekerja di lapangan. 

 

Dengan standar prosedur kerja ini, kami dapat memastikan untuk selalu bekerja dalam keadaan bersih dan higienis. Untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan SolarKita, dapat menghubungi kami di www.solarkita.com/contact.

 

Written by Naura Nady Salsabila | 28 Apr 2020